Rabu, 13 Desember 2017

Kuasai Ilmu Menjual

Jika anda sudah memiliki produk atau jasa, maka anda memerlukan suatu penjualan agar barang atau jasa tersebut bisa laku di pasaran. Maka sangatlah penting belajar ilmu menjual agar bisa menempati pasaran yang baik. Karena punya produk tanpa bisa menjual sangat disayangkan, maka paling tidak anda harus mencari partner yang bisa menjualkan barang atau jasa anda.

Rabu, 29 November 2017

Usahakan Setiap Orang Memiliki Kegiatan

Usahakan setiap orang memiliki kegiatan yang positip untuk diri sendiri maupun keluarga. Kegiatan usaha baik produk atau jasa memerlukan ketrampilan begitu juga marketing. Banyak kegiatan yang diperlukan untuk bisa bermanfaat untuk dirinya maupun keluarganya dengan cara melakukan kegiatan yang positip. Kalau orang tanpa kegiatan makan hidup terasa hampa, kurang bergairah. Tetapi jika bisa menggunakan akalnya maka kehidupan akan terasa indah, bahwa diperlukan kerja sesuai profesinya, untuk saling memenuhi kebutuhannya.

Kamis, 19 Oktober 2017

Marketing Ujung Tombak Usaha

Ingat bahwa marketing adalah ujung tombak usaha anda, maka jangan remehkan yang namanya marketing. Hal yang sangat perlu diperhatikan dalam segala usaha baik jasa maupun produk adalah marketingnya. Jadi buat apa anda buat produk kalau nggak laku dijual untuk dimanfaatkan orang lain? Maka hal-hal yang berhubungan dengan marketing sangat diutamakan dalam menjual jasa atau produk.

Senin, 18 September 2017

Gunakan Sistem Yang Tepat

Penjualan akan bisa berjalan dengan cepat jika dibarengi dengan suatu sistem yang tepat dan personel yang tepat pula. Dalam memenuhi kebutuhan yang cepat maka anda tidak terlepas dari kemajuan tekhnologi saat ini. Jadi penggunaan tekhnologi sangat diperlukan dalam rangka memenuhi sistem yang tepat. Misal dalam membuat produk, dalam melakukan pemasaran, dalam melakukan transaksi pembayaran, dalam pengiriman, dalam promosi dan lain2 anda sebaiknya terus bisa mengikuti perkembangan tekhnologi saat ini.

Senin, 14 Agustus 2017

Tanpa Kreasi Dunia Sepi

Kreatifitas manusia sangat indah, kenapa tanpa kreatifitas dunia itu sepi. Mengapa? Tanpa kreatifitas bisa lumpuh tak berjalan. Maka amatlah indah kreatifitas itu dimana anda bisa saling tolong menolong dengan kreatifitas apa yang bisa anda buat, dengan kreatifitas bisa membangun apa yang sebelumnya tidak ada. Maka mulailah saat ini anda berkreatifitas dan berbagi bersama demi kehidupan yang lebih baik di masa depan.

Selasa, 18 Juli 2017

Kreatifitas Bisa Menjadi Usaha

Anda yang selalu berkreasi bisa menjadi usahawan, asal fokus dengan kreatifitasnya dalam satu bidang. Bahkan bisa lebih maju usahanya karena kreatifitasnya yang tinggi. Para kompetitor akan kalah dengan kreatifitas anda yang terus menerus. Bahkan selalu inovasi dalam bentuk yang lebih maju, maka anda akan selalu didepan.

Rabu, 14 Juni 2017

Usaha Saling Memenuhi Kebutuhan

Ramainya usaha di bulan Puasa ini sangat menggembirakan karena usaha rumahan tumbuh dimana-mana, juga di pasar-pasar keramaian meningkat. Antusias berdagang bergairah, sehingga roda ekonomi juga berputar. Kegiatan masyarakat dalam segala macam jenis usaha perlu diapresiasi untuk menumbuhkan perekonomian dan usaha saling memenuhi kebutuhan hidup dan kehidupan dalam perdamaian.

Rabu, 17 Mei 2017

Berikan Nilai Tambah Pada Sesuatu Yang Dijual

Berikan sesuatu nilai tambah pada sesuatu yang dijual baik barang atau jasa sehingga bisa menjadi daya tarik tersendiri kepada calon konsumen maupun pelanggan. Nilai tambah itu bisa berbagai macam misalnya: pelayanan yang lebih cepat dari pada yang lain, memberikan suatu bonus jika konsumen membeli, memberikan advise cara pakai atau cara menggunakan, memberikan pelayanan yang prima terhadap pelanggan dan ain sebagainya. Hal ini jika dilakukan dapat membawa kepada omzet yang terus naik terhadap apa yang anda jual. Konsumen biasanya sangat suka kepada kelebihan-kelebihan yang diberikan dalam pelayanan anda.

Selasa, 18 April 2017

Usaha dan Kerjasama Satu Kesatuan

Usaha dalam menjalankan suatu produl atau jasa sangat perlu kerjasama dengan pihak lain yang bisa menunjang suatu keberhasilan yang lebih besar. Usaha tanpa kerjasama adalah mati kutu,   iya lah tentu akan kalah saing dengan usaha yang lebih baik. Bahkan rasanya tidak ada yang bisa hidup sendiri tanpa kerjasama dengan orang lain bukan?

Rabu, 15 Maret 2017

Belajar dan Usaha Tak Pernah Berhenti

Belajar dan usaha tak pernah berhenti. Manusia tumbuh tak pernah berulang, sekali hidup harus dijalani dengan baik. Tugas untuk selalu menjaga kesehatan terus dijaga, baik kesehatan jasmani maupun kesehatan rohani. Begitu juga dalam usaha dan belajar, rasanya tidak ada yang lebih baik selain terus meningkatkan usaha anda dalam meningkatkan usaha untuk bisa berbagi dalam kehidupan yang lebih baik bagi sesama.

Jumat, 17 Februari 2017

Usaha Besar dan Usaha Kecil Saling Melengkapi

Tidak ada usaha besar tanpa usaha kecil. Sudah menjadi kodrat bahwa ada 2 hal yaitu besar dan kecil untuk saling melengkapi diantara keduanya. Kenapa? Yang besar itu berasal dari kecil, dan yang kecil adalah calon besar. Begitu seterusnya terjadi, sehingga yang diperlukan adalah kerjasama saling melengkapi. Jangan minder menjadi usaha kecil karena anda akan menjadi besar, berjuanglah dengan inovasi-inovasi baru yang terus menggulirkan kedalam marketing anda.

Sabtu, 21 Januari 2017

Pilih Barang atau Jasa Yang Selalu Dibutuhkan Orang

Dalam memilih usaha kadang anda bingung mau usaha apa yah. Karena banyaknya pilihan itulah yang menjadi kan anda bingung memilihnya. Maka pilihlah yang anda suka dan banyak dibutuhkan oarng banyak untuk sepanjang waktu. Baik muda atau tua, baik untuk laki atau perempuan. Sehingga pasar anda sangat luas. Dan bisa diperlukan sepanjang musim, baik panas maupun hujan orang itu pasti membutuhkan. Silahkan anda cari sendiri sesuai kesenangan anda.